CARA MENGETAHUI HARI DAN PASARAN KELAHIRAN ANDA SERTA MENGHITUNG NEPTU
Pulau jawa sebagai lokasi peradaban yang tergolong tertua dibumi ini sehingga banyak ditemukan situs budaya kuno sebagai warisan leluhur bangsa Indonesia. Kebudayaan terutama terkait dengan ilmu KEJAWEN yang merupakan tradisi leluhur bangsa Indonesia sudah diakui dunia dan menghasilkan berbagai ilmu ma’rifat yang diakui.
Wawasan dari nenek moyang kita yang sudah turun temurun diyakini dan secara kontinyu diperbaiki sehingga menghasilkan peradaban yang tinggi dan masih di terapkan hingga saat ini sevai tradisi leluhur yang banyak mebeikan bukti keampuhannya.
Salah satunya adalah perhitungan hari dalam menentukan nasib, masa depan, jodoh, percintaan, keluhuran budi, wibawa, kesaktian kanuragan dan lain sebagainya. Banyak perhitungan JAWA digunakan untuk menentukan hari pernikahan, pindah rumah, membangun tempat tinggal dan diakui memang terbukti nyata kecocokannya.
Bahkan beberapa orang sangat merahasiakan hari wetonnya untuk diketahui orang lain, untuk menghindarkan hal hal negative yang bisa dilakukan orang lain yang memiliki niat jahat kepada kita.
Untuk kali ini saya mencoba untuk memaparkan cara perhitungan angka jawa yang biasa disebut NEPTU berdasarkan hari lahir seseorang yang disebut WETON. Untuk itu saya mencoba mengulasi bagaimana para leluhur kita menghitung Neptu/ Weton hari lahir sebagai dasar untuk menentukan baik buruknya nasib dari sebuah rencana / hajat yang akan kita kerjakan.
Sebagaimana kita ketahui, bahwa dalam peradaban LELUHUR SUKU "JAWA" banyak kita jumpai aturan-aturan yang yang merupakan pengetahuan dari nenek moyang kita yang sudah turun temurun diyakini dan diterapkan dalam kehidupan sehari hari. Wawasan pengetahuan para leluhur tersebut bukan berdasarkan perhitungan asal asalan, namun dibuat berdasarkan pengalaman, kejadian nyata dan pengamatan terhadap hal-hal yang terjadi akibat situasi perubahan alam mayapada yang dikaitkan dengan fakta yang terjadi didalam kehidupan mereka yang selanjutnya di rangkum sebagai sebuah ilmu yang dikenal dengan nama ILMU TITEN.
Untuk menghitung Neptu berdasarkan hari lahir dan pasaran, berikut kami sajikan dalam bentuk tabel agar mudah dipahami, dimana anda dapat menghitung NEPTU berdasarkan hari dan pasaran kelahiran anda.
TABEL NEPTU HARI DAN PASARAN KELAHIRAN
Cara penggunaan tabel tersebut diatas adalah sebagai berikut : Misalnya kita lahir pada hari SABTU LEGI, untuk menghitung jumlah neptu kita maka dapat dilihat pada tabel, untuk hari sabtu neptunya 9, kemudian kita lihat pasaran legi ketemu neptunya adalah 5. Selanjtnya kita jumlahkan kedua neptunya sebagi berikut : 9 + 5 = 14, jadi jumlah neptu untuk sabtu legi adalah 14.
Namun untuk mepermudah menghitung neptu hari dan pasaran dari kelahiran anda, telah kami sajikan tabel tersebut dibawah ini.
TABEL NEPTU UNTUK HARI WETON DAN PASARAN KELAHIRAN
MENCARI HARI & PASARAN KELAHIRAN BERDASARKAN TANGGAL KELAHIRAN ANDA
Bagi anda yang tidak pernah mengetahui hari lahir maupun hari pasaran anda, maka dapat digunakan tabel berikut : Misal hari kesaktian pancasila jatuh pada tanggal 1 Oktober 1965,
1.
Tanggal tersebut jatuh pada hari dan pasaran apa, dapat
dicari di angka 65 dan bulan oktober pada tabel dibawah dan didapat angka 5.
2.
Kemudian angka 5
dijumlahkan dengan angka 1 (Tanggal
1 Oktober) hasilnya adalah 6
3.
Kita cari angka
6 di tabel PENCARIAN HARI ternyata adalah hari "Jum'at".
Dari perhitungan tersebut diatas menunjukkan bahwa tanggal 1 Oktober tahun
1965 jatuh pada hari JUM'AT.MENCARI HARI PASARAN BERDASARKAN TANGGAL KELAHIRAN ANDA
Tentunya kita ingin mengetahui pasaran kelahiran dari tanggal 1 Oktober 1965 jatuh pada hari Jum'at dengan hari pasarannya apa? Berikut tabel untuk mengetahui Pasaran kelahiran anda :
Cara mengetahui Neptu/ Pasaran suatu Tanggal kelahiran dengan menggunakan tabel di adalah sebagai berikut :
Kita gunakan Contoh diatas yaitu tanggal 1 Oktober 1965 yang mana kita sudah mengetahui bahwa tanggal tersebut jatuh pada hari Jum'at. Disini kita tinggal mencari pasaran dari tanggal tersebut.
Kita cari angka 65 pada tabel "Mencari pasaran berdasarkan bulan dan tahun" kemudian kita tarik garis lurus ke kanan sampai pada bulan Oktober yang didapatkan angka "2".
Kemudian kita jumlahkan angka "2" dengan 1 (tanggal ) hasilnya adalah "3".
Kemudian kita cari angka "3" pada tabel "Pencarian pasaran kelahiran" yang mana kita dapatkan angka tersebut terletak pada baris "LEGI".
Dari hasil diatas menunjukkan bahwa tanggal 1 Oktober 1965 jatuh pada hari "JUM'AT LEGI" dengan jumlah neptunya adalah "11" ( perhitungan Neptu lihat pada Tabel perhitungan Neptu sesuai Hari dan Pasaran " )
TABEL MENCARI HARI PASARAN ANDA BERDASARKAN BULAN DAN TAHUN KELAHIRAN
Demikian cara-cara mengetahui perhitungan hari lahir yang merupakan moment penting bagi kita. khususnya bagi generasi muda sebagai wujud peduli kita untuk melestarikan budaya yang ada dan peradaban yang merupakan warisan leluhur kita bersama.
Demikian cara-cara mengetahui perhitungan hari lahir yang merupakan moment penting bagi kita. Semoga bermanfaat khususnya bagi anda yang akan memiliki hajat menikah, melamar pekerjaan, memulai suatu usaha , membangun rumah dll.
Posting Komentar